MATERI PEMBELAJARAN
Hari/
Tanggal : Rabu, 22
November 2023
Tema 1 : Hidup Bersih dan
Sehat
Subtema
4 : Hidup Bersih dan Sehat
di Tempat
Umum
Pembelajaran : 4
Bismillah..
Assalamualaikum
Anak sholih dan sholihah…
Bagaimana
kabarnya hari ini?
Masih
semangat kah Nak?
Inshaa
Allah masih selalu semangat ya sayang…
Masya
Allah… anak-anak hebat Ibu guru!
Apakah
anak-anak baik Ibu Guru sudah siap untuk memulainya?
Baik,
kita akan mempelajari pembelajaran 4. Dimana, pada pembelajaran hari ini bertujuan nantinya kalian dapat menyebutkan
isi teks yang dibaca berkaitan dengan lingkungan tidak sehat menggunakan bahasa
lisan, dengan melakukan pengamatan sederhana tentang lingkungan tidak sehat
menggunakan pedoman isi teks yang telah dibaca dapat melaporkan hasilnya secara
benar. Dengan mengamati gambar, kalian dapat mengidentifikasi ciri-ciri karya
hiasan dan bahan buatan dengan alatanya dalam membuat karya hiasan secara
tepat. Dengan mengamati gambar dan model bangun ruang, kalian dapat menentukan
bangun ruang pada urutan berikutnya berdasarkan pola secara benar.
Dayu dan teman-teman berlibur ke pantai.
Di pantai ada berbagai tempat yang disediakan.
Ada tempat parkir, warung, tempat duduk, WC umum, ruang ganti baju, dan
sebagainya.
Dayu dan teman-teman menuju WC umum.
Ayo Membaca
Bacalah teks berikut dengan nyaring!
Informasi apa yang kamu peroleh dari isi teks di atas?
Ayo Mengamati
Sudah tahukah kamu bagaimana ciri-ciri WC umum yang tidak bersih?
Amati gambar di bawah ini!
Informasi apa yang kamu peroleh dari gambar di atas?
Bagaimana ciri-ciri WC umum yang kotor?
Coba tuliskan hasil pengamatanmu terhadap gambar sebelumnya!
Ungkapkan hasil pengamatanmu dalam bentuk laporan sederhana!
Coba
bacakan hasil laporan yang telah kamu tulis dengan nyaring!
Ayo Mengamati
Membersihkan
WC yang kotor sebaiknya menggunakan sabun cair lantai dan sikat ubin.
Jenis
sabun bermacam-macam.
Ada
sabun batangan, ada juga sabun cair.
Sabun
batangan dapat dibuat menjadi hiasan.
Hiasan
apa saja yang dapat dibuat dari sabun batangan?
Amati
gambar berikut!
Tahukah
kamu cara membuat hiasan dari sabun batangan?
Apa
saja alat dan bahan yang digunakan?
Bacalah
petunjuk berikut dengan nyaring!
Buatlah
hiasan dari bahan sabun batangan!
Dengarkan
petunjuk gurumu sebelum membuatnya!
Amati
kembali gambar sabun di bawah ini!
Sabun
batangan berbentuk balok.
Balok
merupakan contoh bangun ruang.
Jika
disusun, balok dapat membentuk pola tertentu.
Perhatikan
pola susunan balok berikut!
Tentukanlah bentuk bangun ruang
selanjutnya mengikuti pola-pola berikut!
Alhamdulillah
untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.
Apakah
anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)
Apakah
anak-anak nyaman belajar hari ini?
Apa
yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)
Terimakasih
atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.
Mari
kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.
Ibu
guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar