Rabu, 29 Mei 2024

Kelas 2. Kisi-Kisi Tema 8

Bismillah...

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Apa kabar anak solih/ah?

Alhamdulillah mulai Senin anak-anak telah melaksanakan Penilaian Akhir Semester Genap ya Nak..

Sudah siap kah?

Untuk menambah kesiapan belajar kalian, silahkan simak kisi-kisi Materi Tema 8 berikut ya sayang.. ^,^


Kisi-Kisi Tema 8

1. Bersatu dalam Keberagaman

- Disajikan wacana, siswa mampu memberi contoh persatuan di sekolah.

- Disajikan wacana, siswa mampu mengidentifikasi sikap persatuan.

- Disajikan wacana, siswa dapat menyimpulkan sikap persatuan dalam berolahraga.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menunjukkan dampak tidak baik dari tidak adanya rasa persatuan.

- Disajikan paragraf, siswa dapat menjelaskan sikap yang harus dilakukan jika melakukan kesalahan.

- Disajikan pernyataan, siswa mampu menentukan sikap bekerja sama.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menyebutkan manfaat dari suka menolong.


2. Penggunaan Huruf Kapital

- Disajikan kalimat, siswa mampu menunjukkan penggunaan huruf kapital yang benar.

- Disajikan gambar, siswa mampu menyimpulkan kata tanya yang tepat.

- Disajikan kata secara acak, siswa mampu menyusun kalimat tanya.

- Disajikan kalimat, siswa mampu mengidentifikasi kalimat tanya untuk menanyakan tempat.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menuliskan tanda baca dan penggunaan huruf kalimat dengan tepat.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menentukan kata tanya yang tepat.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menuliskan bilangan yang benar.


3. Panjang (termasuk jarak), berat dan waktu dalam satuan baku
- Disajikan gambar, siswa mampu menunjukkan waktu.

- Disajikan gambar, siswa mampu menghitung waktu yang ditempuh dalam perjalanan.

- Disajikan kalimat, siswa mampu mengidentifikasi kesataraan satuan waktu .

- Disajikan gambar, siswa mampu menghitung  satuan waktu.

- Disajikan gambar, siswa mampu menuliskan waktu dengan angka.

- Disajikan gambar, siswa mampu menuliskan waktu .

- Disajikan pernyataan, siswa mampu menginterpretasikan satuan waktu.


4. Karya seni dua dan tiga dimensi, pola irama, gerak tari, bahan alam dan buatan dalam berkarya

- Disajikan gambar, siswa mampu mengidentifikasi cara menyanyikan lagu sayang semuanya.

- Disajikan gambar, siswa mampu mengenali cara penggunaan alat musik gitar.

- Disajikan pernyataan, siswa mampu menentukan urutan yang tepat dalam membuat kerajinan dari cangkang telur.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menyebutkan hasil kerajinan dari botol bekas..

- Disajikan wacana, siswa mampu mengidentifikasi bentuk pola lantai.

- Disajikan wacana, siswa mampu menyimpulkan teknik yang digunakan dalam membuat hiasan dinding.

- Disajikan gambar, siswa mampu menyebutkan alat dan bahan dalam pembuatan kerajinan dari cangkang telur


5. Gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif 

- .Disajikan pernyataan, siswa mampu menyebutkan tujuan pendinginan setelah berolahraga.

- Disajikan gambar, siswa mampu menyimpulkan tumpuan yang digunakan.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menyimpulkan posisi badan ketika meluncur.

- Disajikan kalimat, siswa mampu mengklasifikasikan gaya renang.

- Disajikan wacana, siswa dapat menyebutkan manfaat dari permainan lempar dan tangkap bola.

- Disajikan kalimat, siswa mampu menentukan  alat yang digunakan pada permainan lempar dan tangkap bola.

- Disajikan teks, siswa dapat menyebutkan  cara agar badan tetap sehat.


Selamat Belajar Kiddos.. ^,^

Ibu Guru akhiri, Wassalamu'alaikum Wr.Wb.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kelas 2.B. "P5 dan Bahasa Indonesia"

                                                                     MATERI AJAR P5 dan Bahasa Indonesia Hari / Tanggal                   : ...