MATERI PEMBELAJARAN
Hari/ Tanggal : Kamis, 24 Maret 2022
Tema 7 : Benda, Hewan, dan Tanaman di Sekitarku
Subtema 3 : Tanaman di Sekitarku
Pembelajaran : 5
Tujuan :
1. Setelah
mengamati, siswa dapat menyebutkan ungkapan pemberian pujian dengan benar.
2. Setelah
mengamati, siswa dapat menulis ungkapan pujian lisan atau tulis dengan rapi.
3. Dengan
menggunakan latihan soal yang ada pada buku, siswa dapat menjelaskan cara penjumlahan
dua bilangan cacah dengan hasil maksimal
100 menggunakan benda konkret dengan benar.
4.
Dengan
menggunakan latihan soal yang ada pada buku, siswa dapat menentukan hasil
penjumlahan dua bilangan cacah dengan hasil maksimal 100 dengan bantuan benda
konkret dengan benar.
Assalamualaikum Wr. Wb.
Bismillah...
Semangat pagi anak sholih/ah Ibu Guru ^,^
Bagaimana kabarnya pagi ini Nak? In syaa Allah senantiasa diberikan kesehatan ya sayank.. Aamiin..^
Baik, anak solih/ah Ibu guru, sebelum kalian melanjutkan pembelajaran hari ini. Ada baiknya kita melaksanakan kegiatan rutin sebelum pembelajaran ya...
Silahkan anak-anak mandi, sarapan, menyimak tausiah, shalat dhuha, murrajaah serta berdoa sebelum belajar ya sayank..
Kemudian, silahkan anak-anak simak materi di bawah ini sayank... ^,^
Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan.
Ayo Mengamati
Perhatikan gambar berikut!
Tanaman terdiri atas beberapa bagian.
Ada akar, batang, daun, buah, biji, dan bunga.
Setiap bagian tanaman memiliki manfaat.
Salah satu manfaat tanaman adalah sebagai makanan.
Ada yang dimakan bagian buahnya.
Contohnya jeruk dan pepaya.
Ada yang hanya dimakan bagian daunnya.
Misalnya bayam dan kangkung.
Ada yang hanya dimakan bijinya.
Misalnya kedelai dan kacang hijau.
Kita juga dapat memanfaatkan akar atau batangnya untuk
dimakan.
Contohnya singkong dan tebu.
Kita harus bersyukur kepada Tuhan yang menciptakan
tanaman.
Lingkarilah makanan yang berasal dari tanaman.
Diskusikan dengan temanmu.
Berbagai tanaman dapat diolah menjadi makanan.
Kita dapat membuat sayur menggunakan kangkung.
Kita dapat membuat makanan tradisional dari singkong.
Apakah kamu tahu nama makanan yang terbuat dari
kedelai?
Perhatikan teks berikut. Bacalah dengan nyaring.
Membuat
Sayur Sup Bersama Ibu
Hari ini Siti membantu ibu memasak.
Siti dan ibu memasak sayur sup.
Siti membantu ibu membersihkan sayuran.
Siti juga membantu ibu memotong sayuran.
Ibu Siti pandai memasak sayur sup.
Sayur sup buatan Ibu Siti enak rasanya.
Ayo
Berlatih
Tugas
Naahh.. setelah anak-anak memahami
materi di atas, silahkan anak-anak menyelesaikan latihan yang ada di Modul
Tematik halaman 68 - 69 bagian I.
Silahkan anak-anak menyelesaikannya
dalam link Googleform di bawah ini
ya.. ^,^
https://forms.gle/e66oyjuGbUYKjtX98
Selamat mengerjakan!
Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah
mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari, kita akhiri kegiatan
belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih..
Sampai jumpa besok yaa sholih shaliha.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar