MATERI AJAR
P5 DAN
BAHASA INDONESIA
Hari / Tanggal : Kamis / 1 Agustus 2024
Kelas : 2. B
Mata Pelajaran : P5
Aktivitas 2 : PERMAINAN SUARA KENDARAAN
Bismillah…
Assalamu’alaikum
anak sholih dan sholihah. Bagaimana kabarnya pagi ini? In syaa Allah dalam
keadaan sehat semua ya Nak, aamiin.
Baik, hari
ini kita akan belajar Projek P5 dengan Tema Berekayasa dan Berteknologi
Untuk Membangun NKRI.
Apakah
anak-anak sudah siap untuk belajar?
Silahkan
disimak materinya ya Nak.. ^,^
Minggu
kemarin kita sudah membahas alat transportasi darat, udara dan laut.
Apakah kalian
tahu bagaimana suara dari berbagai macam alat transportasi?
Bagimana
suara mobil? Bagaimana suara pesawat terbang?
Setiap alat
transportasi pasti memiliki suara yang berbeda.
Nah, melalui
pertemuan hari ini, kita akan mengenal berbagai suara alat transportasi.
Yuk kita
simak video berikut!
https://youtu.be/i01zdGlthWE?si=BtMMsy1is2BXy6eg
Cobalah tebak suara kendaraan yang terdapat pada video di
atas.
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Materi : Mengenal
Berbagai Jenis Perasaan dan Penyebabnya
CP :
·
Menyimak
1.
Peserta didik mampu bersikap menjadi penyimak yang baik.
2.
Peserta didik mampu memahami pesan lisan dan informasi dari media audio,
teks aural (teks yang dibacakan), dan instruksi lisan yang berkaitan dengan
tujuan berkomunikasi.
·
Membaca dan Memirsa
1.
Peserta didik mampu bersikap menjadi pembaca dan pengamat yang baik.
2.
Peserta didik mampu memahami informasi dari bacaan dan tayangan yang
dipirsa tentang diri dan lingkungan, narasi imajinatif, dan puisi anak.
3.
Peserta didik mampu menambah kosakata baru dari teks yang dibaca atau
tayangan yang diamati dengan bantuan ilustrasi.
·
Berbicara dan Mempresentasikan
1.
Peserta didik mampu melafalkan teks dengan tepat, berbicara dengan
santun, menggunakan volume dan intonasi yang tepat sesuai konteks.
2.
Peserta didik mampu bertanya tentang sesuatu, menjawab, dan menanggapi
komentar orang lain (teman, guru, dan orang dewasa) dengan baik dan santun
dalam suatu percakapan.
3.
Peserta didik mampu mengungkapkan gagasan secara lisan dengan bantuan
gambar dan/atau ilustrasi.
4.
Peserta didik mampu menceritakan kembali suatu informasi yang dibaca atau
didengar, serta menceritakan kembali teks narasi yang dibacakan atau dibaca
dengan topik diri dan lingkungan.
·
Menulis
1.
Peserta didik mampu menunjukkan keterampilan menulis permulaan dengan
benar (cara memegang alat tulis, jarak mata dengan buku, menebalkan
garis/huruf, dll.) di atas kertas dan/atau melalui media digital.
2.
Peserta didik mengembangkan tulisan tangan yang semakin baik.
3.
Peserta didik mampu menulis teks deskripsi dengan beberapa kalimat
sederhana, menulis teks rekon tentang pengalaman diri, menulis kembali narasi
berdasarkan teks fiksi yang dibaca atau didengar, menulis teks prosedur tentang
kehidupan sehari-hari, dan menulis teks eksposisi tentang kehidupan
sehari-hari.
- Bagaimana
cara kalian menunjukkan rasa marah?
- Bagaimana
cara kalian menenangkan diri?
- Menurut kalian, tepatkah cara kalian menunjukkan marah?
·
Beri peserta didik waktu untuk mengamati tabel “Caraku Menenangkan Diri”
bersama-sama temannya.
·
Dampingi peserta didik dalam memahami kata-kata baru dengan melihat
gambar ilustrasi.
Alur Konten Capaian Pembelajaran
Menjelaskan hubungan sebabakibat
sederhana tentang sesuatu secara runtut.
·
Beri waktu bagi peserta didik untuk mengamati tabel sekali lagi.
·
Minta peserta didik memilih satu cara yang disetujuinya dan satu cara
yang tidak disetujuinya.
·
Lalu, minta peserta didik untuk menyertakan alasannya.
·
Sesudahnya, minta peserta didik untuk bergantian menyampaikan pendapat
dan argumen masing-masing di depan kelas.
·
Jika ada peserta didik yang kesulitan mengingat argumennya, izinkan ia
menuliskan argumen tersebut, lalu dibacakan di depan kelas.
·
Minta peserta didik membentuk kelompok yang terdiri dari empat anak.
·
Beri mereka waktu untuk berdiskusi mengenai cara menunjukkan kemarahan
dan menenangkan diri.
·
Setelahnya minta setiap kelompok untuk membagikan hasil diskusi mereka.
·
Tekankan kepada peserta didik bahwa rasa marah merupakan perasaan yang
wajar. Namun, kita harus berhati-hati ketika menunjukkannya agar tidak
menyakiti diri sendiri ataupun orang lain. Fokuskan diskusi pada cara
menenangkan diri ketika merasa marah.
Alhamdulillah, materi hari ini cukup sampai di sini
ya Nak..
Silahkan diiulas kembali di rumah bersama orangtua
hebat kalian yaa… Jangan lupa ucapkan terimakasih, atas jasa orangtua kalian.
Jangan lupa shalatnya dilaksanakan di rumah ya
sayang…
Ibu Guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.